Rabu, 09 Oktober 2013

Prokrastinasi Akademis?


Sejatinya, prokrastinasi akademik berasal dari bahasa latin yakni "pro" yang berarti mendorong maju atau bergerak maju, dan akhiran “crastinus” yang berarti keputusan hari esok. Salah satu persamaan kata prokrastinasi ialah “cunctation” yakni menangguhkan atau menunda pekerjaan untuk dikerjakan di waktu yang lain. Prokrastinasi Akademis merupakan suatu prilaku pada individu dengan tanda seringnya penundaan tugas yang dilakukan oleh individu. Penundaan tugas tersebut dapat berarti tugas-tugas dalam proses belajar mengajar (akademik) maupun penundaan dalam pengambilan keputusan. 
Prokrastinasi Akademis bukan lagi perilaku yang langka di ranah pendidikan formal. Banyak pelajar yang telah terbiasa dengan prilaku prokrastinasi, utamanya dalam hal pembuatan tugas-tugas sekolah/kuliah, belajar menjelang ujian, dan terlambat mengikuti proses perkuliahan. Dampak yang ditimbulkan dari perilaku tersebut cenderung negatif, meski penelitian secara ilmiah menjelaskan bahwa tidak ada hubungan antara prokrastinasi akademis dengan prestasi belajar siswa (lihat http://library.um.ac.id/free-contents/download/pub/pub.php/48578.pdf) tetap saja  prokrastinasi akademis menjadi suatu hal yang menarik untuk dikaji, terutama bagi penulis.
Sebuah penelitian (Skripsi) tidak cukup dengan hal yang menarik  saja atau banyak terjadi fenomena di lapangan. Sumber buku yang relevan juga patut diperhitungkan. Ketersediaan buku sumber mengenai prokrastinasi akademis di perguruan tinggi tempat penulis menuntut ilmu sangat terbatas. Maka, sebagai aternatif, penulis berusaha mencari melalui internet dan teman-teman yang berada di perguruan tinggi lain. Hanya saja, hingga saat ini hanya satu buku yang telah didapatkan, yaitu Teori-Teori Psikologi-nya M.Gufron dan Rini Risnawati S.
Dari hasil survey buku, baik di internet maupun skripsi, penulis mendapatkan beberapa buku yang berkaitan dengan bahasan prokrastinas akademis. Jika kawan-kawan tertarik untuk mengulas topik yang sama, setidaknya di bawah ini merupakan list buku yang wajib kawan-kawan dapatkan: 
1.      Ferrari, J.R., Jhonson, J.L., & McCown, W.G. 1995.  Procrastination And Task Avoidance : Theory, Research and Treatment. New York : Plenum Press. 
2.      Burka, J.B., & Yuen, L.M. 1983.  Procrastination: Why you do it. What to do about it. New York : Perseus Books 
3.      Bruno, F.J.1998. Stop Procrastinating! (terjemahan), Jakarta: PT.Gramedia
4.  Ellis, A & Knaus,W.J. 1977.  Overcoming Procrastination. New York: Institute for Rational Living
5.   Milgram, N. 1991.  Procrastination. Encyclopedy of Human Biology. New York: Academic Press
6. Schouwenburg, H. C, Lay, C. H, Pychyl, A.T, & Ferarri J. R. 2004. Counseling The Procrastinator in Academic Settings.Washington DC: APA
7.    John Perry, The Art of Procrastination: A Guide to Effective Dawdling, Lollygagging and Postponing. Workman Publishing Company; First Edition edition (August 28, 2012)
8.      Piers Steel Ph.D, The Procrastination Equation: How to Stop Putting Things Off and Start Getting Stuff Done , Harper (December 28, 2010)
9.       Timothy A Pychyl Ph.D,  The Procrastinator's Digest: A Concise Guide to Solving the Procrastination Puzzle. (Xlibris, Corp, June 26 2010)
10.   Neil Fiore Ph. D. The Now Habit: A Strategic Program for Overcoming Procrastination and Enjoying Guilt-Free Play. Tarcher; Revised edition (April 5, 2007)
11.    Bill Knaus MS CAS ED. The Procrastination Workbook: Your Personalized Program for Breaking Free from the Patterns That Hold You Back Paperback. New Harbinger Publications; 1 edition (November 9, 2002)
12.  William Knaus Ed.D. End Procrastination Now!: Get it Done with a Proven Psychological Approach. McGraw-Hill; 1 edition (March 8, 2010)
13. Steve Chandler.Time Warrior: How to defeat procrastination, people-pleasing, self-doubt, over-commitment, broken promises and chaos. Maurice Bassett (August 3, 2011)
14.  M. Nur Ghufron dan Rini Risnawati S. 2011. Teori-Teori Psikologi. Jogyakarta: Ar-Ruz Media
 



4 komentar:

  1. buku-buku itu bisa di dapat di mana ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. http://en.bookfi.org/s/?q=procrastination&t=0

      coba kesni ya. banyak buku gratis

      Hapus
    2. MBAK dian ini teori2 psikologi m.nur gufron bisa di beli dimana ya buku nya? soalnya saya udah cari dimana2 tapi eggak ada stok nya.

      Hapus
  2. sangat membantu.. terima kasih kak

    BalasHapus