Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2013

Merangkai Huruf menjadi Cerpen dan Puisi

Oleh   Fitria Osnela Batusangkar, Idealita -   Jum’at (05/10/2012) pukul 13.45 WIB, saya (Fitria Osnela, KI/BK V) dan rombongan yang terdiri dari Iisra Darmawati (KI/BK V), Niza Gusni (TBI V), Hendro Saputra (PAI III), dan Sahari Ramadhani (Alumni TBI, telah diwisuda pada September 2012), berangkat dengan menggunakan ojek ke Pagaruyung. Kami merupakan rombongan pertama, karena setelah ashar nanti rombongan kedua dari Idealita akan menyusul. Tujuan kami adalah aula BP3 (Balai Penelitian dan Pelestarian Purbakala) Sumbar-Riau-Jambi, tempat diadakannya workshop Cerpen-Puisi. Di depan Gedung BP3, kami telah ditunggu oleh Rezi Maswar (Dewan Redaksi Idealita 2011/2012) dan Riki Eka Putra (Korlip Idealita periode 2011/2012). Mereka adalah panitia dalam acara ini, yang diselenggarakan oleh Dewan Kesenian Tanah Datar. Mereka mengantar kami menuju aula. Setelah Registrasi, kami masuk. Di dalam ternyata sudah ada beberapa peserta. Mereka dari SLTA se- Tanah Datar. Ya, acara ini memang di